Jumat, 21 Februari 2014

SEAGAMES 2013

Sejarah SEA Games dilihat dari namanya tentu saja tidak lepas dari negara-negara anggotanya di Asia Tenggara. SEA Games sendiri merupakan kepanjangan dari “South East Asian Games”. SEA Games adalah sebuah ajang olahraga yang selalu digelar setiap 2 tahun sekali di negara-negara Asia Tenggara. Dan sesuai dengan namanya, peserta SEA Games adalah negara-negara yang berada di Asia Tenggara.



Sejarah SEA Games Dan Negara Pesertanya


Berdasarkan keanggotaannya, pesta olahraga ini diikuti oleh 11 negara yang berada di Asia Tenggara. Berdasarkan tahun keanggotaan bergabungnya, negara-negara tersebut adalah:

Ilustrasi Sejarah Sea Games
  1. Myanmar (tahun 1959) 
  2. Laos (tahun 1959) 
  3. Vietnam (tahun 1959) 
  4. Kamboja (tahun 1959) 
  5. Thailand (tahun 1959) 
  6. Singapura (tahun 1959) 
  7. Malaysia (tahun 1959) 
  8. Indonesia (tahun 1977) 
  9. Brunei Darussalam (tahun 1977) 
  10. Filipina (tahun 1977) 
  11. Timor Leste (tahun 2003) 


Sejarah SEA Games Berawal Dari SEAP Games


Sejarah SEA Games pada mulanya berawal dari sebuah ajang olah raga bernama “Southeast Asian Peninsular Games” atau Pesta Olahraga Semenanjung Asia Tenggara yang disingkat dengan SEAP Games .

SEAP Games ini sendiri pertama kali dicetuskan idenya dengan tujuan untuk saling menjaga persatuan dan kesatuan antaraa negara-negara di Asia Tenggara. Ajang olahraga ini merupakan ide dari seorang wakil presiden pada Komite Olimpiade Thailand pada saat itu yang bernama Laung Sukhumnaipradit. Ide tersebut tercetus di bulan Mei tahun 1958 pada saat Asian Games ke-3 yang diadakan di negara Jepang, tepatnya di kota Tokyo.

Pada saat ajang Asia Games itulah para utusan dari beberapa negara di Semenanjung Asia Tenggara mengadakan sebuah pertemuan. Dan akhirnya pada pertemuan itulah kemudian mereka setuju untuk mengadakan sebuah pesta olahraga sendiri di kawasan Semenanjung Asia Tenggara. Dari ide itu, terbentuklah sebuah ajang olahraga yang dinamai Pesta Olahraga Semenanjung Asia Tenggara (SEAP Games) yang akan diadakan 2 tahun sekali. Dan akhirnya diselenggarakanlah ajang Pesta Olahraga Semenanjung Asia Tenggara ini untuk pertama kalinya pada tahun 1959 di bulan Desember di kota Bangkok, Thailand.

SEAP Games pertama ini diikuti oleh beberapa negara seperti Thailand, Kamboja, Vietnam, Myanmar, Laos, Malaysia, dan terakhir adalah Singapura. Negara-negara peserta SEAP Games ini memang adalah negara pelopor ajang olahraga ini. Singapura adalah negara terakhir yang menjadi anggota pada ajang ini.

Ajang olahraga ini diadakan dengan 12 cabang olahraga yang dilombakan. Selain SEAP Games pertama di Bangkok Thailand itu juga diikuti oleh lebih dari 500 atlit beserta seluruh panitia dari semua negara peserta.

Sejarah SEA Games Setelah SEAP Games 


Sejak saat dibentuknya SEAP Games, pesta olahraga ini telah diselenggarakan sebanyak 8 kali. Dan pada saat diselenggarakannya SEAP Games ke-8 inilah para negara anggota mengadakan pertemuan untuk mempertimbangkan masuknya negara Filipina dan negara Indonesia sebagai anggota baru.

Dan akhirnya pada tahun 1977 disepakatilah kedua negara ini masuk menjadi anggota baru. Dan dengan masuknya negara Indonesia dan Filipina menjadi anggota secara resmi, lalu diputuskan pula untuk mengubah nama SEAP Games menjadi SEAGF atau “South East Asian Games Federation”. Dan pada akhirnya beberapa waktu kemudian SEAGF berganti nama lagi menjadi SEA Games atau South East Asian Games (Pesta Olahraga Asia Tenggara)

Pada saat SEA Games ke-10 yang diadakan di kota Jakarta Indonesia, negara Brunei Darussalam secara resmi bergabung menjadi anggota baru. Dan pada akhirnya saat diselenggarakannya SEA Games yang ke-22 di kota Hanoi Vietnam, negara Timor Leste secara resmi juga bergabung sebagai anggota termuda SEA Games.


Sejarah SEA Games Masa Sekarang 


Sejarah SEA Games cukup panjang, dengan beberapa kali mendapatkan anggota baru dan beberapa kali berganti nama. Pada saat ini peraturan pertandingan di SEA Games diatur oleh sebuah federasi yaitu South East Asian Games Federasion. Selain itu juga secara langsung diawasi oleh International Olympic Federation (IOC) dan juga Olympic Council of Asia (OCA).

Sampai dengan tahun 2011 Pesta Olahraga Asia Tenggara telah diadakan sebanyak 26 kali. Ajang SEA Games yang ke-25 yang diselenggarakan di kota Vientane, Laos merupakan pesta olahraga yang spesial. Ini karena pada ajang SEA Games tahun 2009 itu juga merupakan ulang tahun ke-50 dari ajang olahraga SEA Games sejak diadakan untuk pertama kalinya di Bangkok Thailand pada tahun 1959.

Dan sampai dengan saat ini pesta olahraga SEA Games yang terakhir kali diadakan di 2 kota di Indonesia, yaitu Jakarta dan Palembang pada tahun 2011. Sedangkan SEA Games untuk tahun 2013 akan diadakan di negara Myanmar di kota Naypyidaw, tahun 2015 di negara Singapura, tahun 2017 di negara Malaysia, dan tahun 2019 di negara Brunei Darussalam. Sejarah SEA Games yang panjang ini tentunya masih akan terus berkembang semakin maju dan semakin baik dari tahun ke tahun.

Ilmu ekonomi politik

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Langsung ke: navigasi, cari
Korupsi merupakan salah satu contoh kasus yang dapat dianalisis dengan pendekatan ekonomi politik
Ilmu Ekonomi Politik adalah bagian dari ilmu sosial yang berbasis pada dua subdisiplin ilmu, yakni politik dan ekonomi.[1].
Pembelajaran Ilmu Ekonomi Politik merupakan pembelajaran ilmu yang bersifat interdisiplin,yakni terdiri atas gabungan dua disiplin ilmu dan dapat digunakan untuk menganalisis ilmu sosial lainnya dengan isu-isu yang relevan dengan isu ekonomi politik. [1]
Ilmu ini mengkaji dua jenis ilmu yakni ilmu politik dan ilmu ekonomi yang digabungkan menjadi satu kajian ilmu ekonomi politik. [1] Dalam penggunaannya secara tradisional, istilah ekonomi politik dipakai sebagai sinonim atau nama lain dari istilah ilmu ekonomi (Rothschild, 1989). [1]
Fokus dari studi ekonomi politik adalah fenomena-fenomena ekonomi secara umum, yang bergulir serta dikaji menjadi lebih spesifik ; yakni menyoroti interaksi antara faktor-faktor ekonomi dan faktor-faktor politik. [1] Namun, dalam perkembangan yang berikutnya, istilah ekonomi politik selalu mengacu pada adanya interaksi antara aspek ekonomi dan aspek politik. [1]
Adanya kelemahan instrumental ini menyebabkan banyak kalangan ilmuwan dari kedua belah pihak – berusaha untuk mempertemukan titik temunya, sehingga para ilmuwan ini berusaha untuk mencoba mengkaji hal ini dengan menggunakan pendekatan-pendekatan dalam ekonomi politik.[2]
Dalam upaya memaksimalkan studi mengenai ekonomi politik, juga tidak boleh terlepas dari sistem ekonomi di negara yang bersangkutan.[3]
Terkait dengan hal tersebut, setidaknya dalam berbagai jenis yang ada, terdapat dua sistem ekonomi besar dunia yang dibagi menjadi dua kategori pokok, yakni sistem ekonomi yang berorentasi pasar (ekonomi liberal)dengan sistem ekonomi terencana atau yang lebih dikenal sebagai sistem ekonomi terpusat (sosialis).[3] Sehingga dalam studi ekonomi politik akan ditemui masalah atau pertanyaan yang sama peliknya mengenai bagaimana faktor-faktor politik itu memengaruhi kondisi-kondisi sosial ekonomi suatu negara. [3]

Pendekatan dalam Ekonomi Politik

  • Pendekatan Pilihan Publik
Pilihan publik adalah suatu sikap individu dalam menentukan pilihan mereka secara rasional. [3] Dalam ekonomi politik, analisisnya tertuju pada aktor. [3] Aktor dianggap sebagai pelaku dari kegiatan ekonomi dan politik dan berlandaskan pada asumsi dasar individualisme metodologis, yang menempatkan sikap rasional idividu di dalam institusi non-pasar. [1]
Namun karena sifatnya yang longitudinal[4], maka hasil yang dimunculkan oleh model-model pilihan publik berbeda-beda pada satu negara ke negara lainnya. [3]
  • Pendekatan Neo-Marxis
Pendekatan neo-marxis dalam ekononomi politik, menekankan pada sifat holistik yakni analisis secara menyeluruh, mengenai pentingnya aspek-aspek ekonomi makro dari sistem ekonomi dan sistem politik.[3]. Selain itu, pendekatan ini memiliki model yang memiliki aspek komparatif, yakni berusaha membandingkan secara eksplisit.[3].
Pendekatan ini juga menyoroti dan memodelkan berbagai perbedaan antar-negara di bidang kesejahteraan, pertumbuhan ekonomi dan ketergantungan kelas sosial di masyarakat

Lingkungan


Lingkungan adalah kombinasi antara kondisi fisik yang mencakup keadaan sumber daya alam seperti tanah, air, energi surya, mineral, serta flora dan fauna yang tumbuh di atas tanah maupun di dalam lautan, dengan kelembagaan yang meliputi ciptaan manusia seperti keputusan bagaimana menggunakan lingkungan fisik tersebut.
Lingkungan terdiri dari komponen abiotik dan biotik. Komponen abiotik adalah segala yang tidak bernyawa seperti tanah, udara, air, iklim, kelembaban, cahaya, bunyi. Sedangkan komponen biotik adalah segala sesuatu yang bernyawa seperti tumbuhan, hewan, manusia dan mikro-organisme (virus dan bakteri).
Ilmu yang mempelajari lingkungan adalah ilmu lingkungan atau ekologi. Ilmu lingkungan adalah cabang dari ilmu biologi.

Konsep lingkungan di Indonesia

Lingkungan, di Indonesia sering juga disebut "lingkungan hidup". Misalnya dalam Undang-Undang no. 23 tahun 1997 tentang Pengelolaan Lingkungan Hidup, definisi Lingkungan Hidup adalah kesatuan ruang dengan semua benda, daya, keadaan, dan makhluk hidup, termasuk manusia, dan perilakunya, yang memengaruhi kelangsungan perikehidupan dan kesejahteraan manusia serta makhluk hidup lain.A.F.A Pengertian lingkungan hidup bisa dikatakan sebagai segala sesuatu yang ada di sekitar manusia atau makhluk hidup yang memiliki hubungan timbal balik dan kompleks serta saling mempengaruhi antara satu komponen dengan komponen lainnya.
Pada suatu lingkungan terdapat dua komponen penting pembentukannya sehingga menciptakan suatu ekosistem yakni komponen biotik dan komponen abiotik. Komponen biotik pada lingkungan hidup mencakup seluruh makluk hidup di dalamnya, yakni hewan, manusia, tumbuhan, jamur dan benda hidup lainnya. sedangkan komponen abiotik adalah benda-benda mati yang bermanfaat bagi kelangsungan hidup makhluk hidup di sebuah lingkungan yakni mencakup tanah, air, api, batu, udara, dan lain sebaiganya.
Pengertian lingkungan hidup yang lebih mendalam menurut No 23 tahun 2007 adalah kesatuan ruang dengan semua benda atau kesatuan makhluk hidup termasuk di dalamnya ada manusia dan segala tingkah lakunya demi melangsungkan perikehidupan dan kesejahteraan manusia maupun mahkluk hidup lainnya yang ada di sekitarnya.
pengertian lingkungan hidup
Image courtesy of ddpavumba / FreeDigitalPhotos.net
Kerusakan Pada Lingkungan Hidup
Kerusakan pada lingkungan hidup terjadi karena dua faktor baik fator alami ataupun karena tangan-tangan jahil manusia. Pentingnya lingkungan hidup yang terawat terkadang dilupakan oleh manusia, dan hal ini bisa menjadikan ekosistem serta kehidupan yang tidak maksimal pada lingkungan tersebut.
Berikut beberapa faktor secara mendalam yang menjadikan kerusakan lingkungan hidup.
a. Faktor alami Banyaknya bencana alam dan cuaca yang tidak menentu menjadi penyebab terjadinya kerusakan lingkungan hidup. Bencana alam tersebut bisa berupa banjir, tanah longsor, tsunami, angin puting beliung, angin topan, gunung meletus, ataupun gempa bumi. Selain berbahaya bagi keselamatan manusia maupun mahkluk lainnya, bencana ini akan membuat rusaknya lingkungan.
b. Faktor buatan (tangan jahil manusia) Manusia sebagai makhluk berakal dan memiliki kemampuan tinggi dibandingkan dengan makhluk lain akan terus berkembang dari pola hidup sederhana menuju ke kehidupan yang modern. Dengan adanya perkembangan kehidupan, tentunya kebutuhannya juga akan sangat berkembang termasuk kebutuhan eksploitasi sumber daya alam yang berlebihan.
Kerusakan lingkungan karena faktor manusia bisa berupa adanya penenbangan secara liar yang menyebabkan banjir ataupun tanah longsor, dan pembuangan sampah di sembarang tempat terlebih aliran sungai dan laut akan membuat pencemaran.
Upaya Pelestarian Lingkungan Hidup
a. Penanaman kembali hutan yang gundul b. Pencegahan terhadap buang sampah dan limbah di sembarang tempat c. Pemberian sanksi ketat terhadap pelaku pencemar lingkungan d. Menghentikan eksploitasi sumber daya alam secara berlebihan e. Peningkatan kesadaran masyarakat akan pentingnya kelestarian tanah, air, udara dan lingkungan

Sabtu, 14 Desember 2013

SOFTWARE, HARDWARE dan BRAINWARE

Pengertian Hardware, Software, dan Brainware. Halo kakak-kaka semua! Kali ini penulis akan membahas mengenai Pengertian Hardware, Software, dan Brainware. Emang sih pembahasan kali ini merupakan pembahasan yang sangat mendasar. Tapi, kemungkinan banyak kakak-kakak yang masih sulit menjelaskan mengenai Pengertian Hardware, Software, dan Brainware, yaitu merupakan pondasi atau elemen yang terdapat pada PC (Personal Computer) atau bahasa sehari-harinya adalah Komputer. Okeh, tanpa basa-basi lagi silahkan membaca Pengertian Hardware, Software, dan Brainware versi penulis!~


Pengertian Hardware, Software, dan Brainware
gambar: PC DELL dari Gizmodo.com


  •  Pondasi Komputer: Hardware, Software, dan Brainware


Kita semua tahu bahwa PC atau komputer sangat berguna bagi kehidupan kita. Komputer dapat digunakan untuk berkomunikasi dengan komputer yang lainnya ataupun penggunaan khusus seperti dalam bidang kedokteran ataupun dalam bidang Sains. Sesuatu ada pasti dengan dasar atau pondasi untuk membangunnya. Sama dengan sebuah komputer yang memiliki pondasi untuk membangunnya. Pondasi atau elemen pada sebuah komputer ada tiga, yaitu Hardware, Software, dan Brainware. Berikut penjelasan mengenai ketiga pondasi/komponen tersebut:


  • Pengertian Hardware atau Perangkat Keras adalah komponen pada komputer yang dapat terlihat dan disentuh secara fisik. Jadi, rupa secara fisik dari komputer dapat kita sebut sebagai Hardware atau Perangkat Keras. Contoh dari Hardware adalah sebagai berikut: 
Pengertian Hardware, Software, dan Brainware
gambar: printer Canon (Perangkat Output)


  1. Perangkat Input/Masukan: Merupakan Hardware yang digunakan untuk memasukkan (Input) instruksi dari pengguna komputer (User). Contohnya adalah Keyboard, Mouse, dan Joystick.
  2. Perangkat Pemrosesan: Merupakan Hardware yang terdapat pada sebuah komputer untuk memproses masukkan/input dari pengguna. Contohnya adalah Prosesor pada sebuah komputer.
  3. Perangkat Output/Keluaran: Merupakan Hardware yang digunakan untuk menghasilkan suatu proses (output) dari pengguna komputer (User). Contohnya adalah Monitor, Speaker, dan Printer.



  • Pengertian Software atau Perangkat Lunak adalah data-data yang terdapat pada sebuah komputer yang doformat kemudian disimpan secara digital. Bisa dibilang bahwa Software merupakan komponen yang tidak terlihat secara fisik, tetapi terdapat dalam sebuah komputer. Contoh dari Software adalah sebagai berikut:

Pengertian Hardware, Software, dan Brainware
gambar: LibreOffice

  1. Sistem Operasi: Merupakan Software yang digunakan untuk menghubungkan antara Hardware dengan Pengguna/User.
  2. Software Aplikasi: Merupakan Software yang dapat diaplikasikan untuk memenuhi kebutuhan pengguna. Contohnya adalah Software paket aplikasi perkantoran seperti Libre Office dan Microsoft Office.


  • Pengertian Brainware atau Perangkat Manusia adalah orang yang menggunakan atau mengoprasikan komputer. Contoh dari Brainware adalah Programmer, Netter (sebutan bagi orang yang sedang melakukan surfing di Internet), dan orang-orang yang sedang menggunakan komputer.


  • Hubungan Antara Hardware, Software, dan Brainware


Pengertian Hardware, Software, dan Brainware
gambar: hubungan Hardware, Software, dan Brainware


Pengertian Hardware, Software, dan Brainware di atas tentu memiliki hubungan antara satu dengan yang lainnya. Seperti pada gambar, bahwa ketiga elemen tersebut memiliki keterkaitan untuk menciptakan sebuah komputer yang berguna.

Hardware atau Perangkat Keras komputer apabila ada tanpa Software, maka komputer hanyalah sebuah mesin yang tidak berguna. Karena Software tercipta untuk mengisi fungsionalitas pada komputer tersebut sehingga terciptalah sebuah komputer yang memiliki fungsi untuk digunakan.


Apabila Hardware dan Software komputer telah tercipta, apabila tidak terdapat Brainware untuk mengoperasikannya, maka komputer tersebut hanyalah sebagai mesin yang tidak memiliki fungsi. Bisa dikatakan hanyalah sebuah Robot yang diam. Jadi, Brainware atau pengguna merupakan salah satu elemen penting untuk mengoperasikan komputer agar tercipta komputer yang memiliki fungsionalitas dan dapat menghasilkan sesuatu yang bermanfaat bagi pengguna.



  • Kesimpulan Pengertian Hardware, Software, dan Brainware

Jadi, dapat diambil kesimpulan bahwa Pengertian Hardware, Software, dan Brainware merupakan elemen atau pondasi penting untuk membangun sebuah komputer yang memiliki fungsionalitas dan berguna bagi manusia.


Itu dia pembahasan kali ini mengenai Pengertian Hardware, Software, dan BrainwareTux Dinkz dan artikel ini. Semoga artikel mengenai Pengertian Hardware, Software, dan Brainware ini bermanfaat untuk kakak-kakak semua!~ versi penulis. Mohon maaf dengan segala kekurangan yang ada pada blog

PROSES PENGIRIMAN DATA KOMPUTER

PROSES PENGIRIMAN DATA KOMPUTER]

Menganalisa Perkembangan Teknologi Komputer Terbaru,,Teknologi di tahuun 2012-2013 ini sangatlah pesat,banyak perusahaan teknologi di dunia menciptakan karya-karya terbaru mereka, guna mencari keuntungan dan memajukan kualitas teknologi digital di dunia, sejauh ini banyak produk-produk perusahaan selalu update dan upgrade produnya, Windows misalkan, sekarang ini sudah muncul windows 8 yang mulai banyak di minati di pasar global dunia.


perkembangan komputer 2013

Perkembangan Teknologi Komputer Terbaru 2013 -  Salah satu Teknologi yang selalu berkembang dari jaman adalah Teknologi Komputer. Teknologi Komputer setiap saat memiliki Teknologi yang terbaru. Karena computer bias dibilang adalah barang yang selalu update. 

Dewasa ini Teknologi semakin hari, semakin berkembang secara pesat. Banyak teknologi yang berawal dari inovasi baru, atau modifikasi dari teknologi yang sudah ada. Dengan adanya teknologi baru ini, tentunya diharapkan manusia dapat melakukan aktifitas lebih efisien dari sebelumnya. Oke, lalu apa saja teknologi computer terbaru yang bisa kita lihat sekarang? Mari kita cek dibawah ini.

Meja Komputer Hologram

Salah satu Teknologi yang mungkin sering kita lihat konsepnya di televisi ataupun video. Bisa anda bayangkan, sebuah meja dengan kegunaan seperti alat tulis, mengetik, dan berbagai fungsi lainnya.

OXODesk adalah sebuah alat yang berbentuk seperti meja yang memungkinkan anda untuk melakukan aktivitas di dalam virtual space. Sebenarnya OXO Desk ini hamper mirip seperti tablet computer yang memiliki ukuran HD 40 inci. Namun, untuk memiliki barang ini anda harus merogoh kocek sekitar $1299.

Portable CPU

Salah satu produsen computer dan laptop, yaitu ACER beberapa waktu lalu menerbitkan Acer Revo 70, yaitu sebuah CPU yang memungkinkan untuk dibawa kemana-mana. Karena CPU ini diklaim memiliki berat hanya 1kg.

Walaupun Acer Revo 70 bisa dibilang portable, namun fiturnya cukup mumpuni. Karena bias dibilang cukup lengkap untuk ukuran portable. Fitur tersebut adalah Gigabit Ethernet, multi-in-one card reader, enam USB 2.0 ports, 802.11 b/g/n WiFi, plus D-Sub, HDMI outputs, VGA port, audio jack, SD card.

Computer Radiologi (CR)

Computer Radiologi (CR) sebagai Teknologi computer terbaru sangat membantu para dokter yang melakukan tes radiologi. Computer Radiologi ini berfungsi seperti kamar gelap (Dark Room) sebagai tempat memproses bayangan laten pada film rontgen menjadi bayangan tampak sehingga nantinya foto rontgen tersebut didiagnosis oleh radiolog.

OS Windows 8 Terbaru

Salah satu teknologi yang baru saja diluncurkan adalah OS Windows 8 yang dikeluarkan oleh Microsoft beberapa waktu lalu. Dalam Windows 8 kali ini, Microsoft mengeluarkan 4 versi berbeda untuk beberapa perangkat. Salah satunya adalah untuk desktop dan Smartphone.

OS Windows 8 digadang-gadang memiliki kecepatan melebihi dari OS sebelumnya. Karena Windows 8 diklaim lebih simple, responsive, dan lebih smart. Namun, pada faktanya, masih ada beberapa bug yang ditemukan dalam Windows 8 ini.

PENGERTIAN TIK

Teknologi Informasi dan Komunikasi, TIK (bahasa Inggris: Information and Communication Technologies; ICT) adalah payung besar terminologi yang mencakup seluruh peralatan teknis untuk memproses dan menyampaikan informasi. TIK mencakup dua aspek yaitu teknologi informasi dan teknologi komunikasi. Teknologi informasi meliputi segala hal yang berkaitan dengan proses, penggunaan sebagai alat bantu, manipulasi, dan pengelolaan informasi. Sedangkan teknologi komunikasi adalah segala sesuatu yang berkaitan dengan penggunaan alat bantu untuk memproses dan mentransfer data dari perangkat yang satu ke lainnya. Oleh karena itu, teknologi informasi dan teknologi komunikasi adalah dua buah konsep yang tidak terpisahkan. Jadi Teknologi Informasi dan Komunikasi mengandung pengertian luas yaitu segala kegiatan yang terkait dengan pemrosesan, manipulasi, pengelolaan, pemindahan informasi antar media. Istilah TIK muncul setelah adanya perpaduan antara teknologi komputer (baik perangkat keras maupun perangkat lunak) dengan teknologi komunikasi pada pertengahan abad ke-20. Perpaduan kedua teknologi tersebut berkembang pesat melampaui bidang teknologi lainnya. Hingga awal abad ke-21 TIK masih terus mengalami berbagai perubahan dan belum terlihat titik jenuhnya

Sejarah

Ada beberapa tonggak perkembangan teknologi yang secara nyata memberi sumbangan terhadap perkembangan TIK hingga saat ini. Pertama yaitu temuan telepon oleh Alexander Graham Bell pada tahun 1875. Temuan ini kemudian berkembang menjadi pengadaan jaringan komunikasi dengan kabel yang meliputi seluruh daratan Amerika, bahkan kemudian diikuti pemasangan kabel komunikasi trans-atlantik. Jaringan telepon ini merupakan infrastruktur masif pertama yang dibangun manusia untuk komunikasi global. Memasuki abad ke-20, tepatnya antara tahun 1910-1920, terwujud sebuah transmisi suara tanpa kabel melalui siaran radio AM yang pertama. Komunikasi suara tanpa kabel ini pun segera berkembang pesat. Kemudian diikuti pula oleh transmisi audio-visual tanpa kabel, yang berwujud siaran televisi pada tahun 1940-an. Komputer elektronik pertama beroperasi pada tahun 1943. Lalu diikuti oleh tahapan miniaturisasi komponen elektronik melalui penemuan transistor pada tahun 1947 dan rangkaian terpadu (integrated electronics) pada tahun 1957. Perkembangan teknologi elektronika, yang merupakan cikal bakal TIK saat ini, mendapatkan momen emasnya pada era Perang Dingin. Persaingan IPTEK antara blok Barat (Amerika Serikat) dan blok Timur (dulu Uni Soviet) justru memacu perkembangan teknologi elektronika lewat upaya miniaturisasi rangkaian elektronik untuk pengendali pesawat ruang angkasa maupun mesin-mesin perang. Miniaturisasi komponen elektronik, melalui penciptaan rangkaian terpadu, pada puncaknya melahirkan mikroprosesor. Mikroprosesor inilah yang menjadi 'otak' perangkat keras komputer dan terus berevolusi sampai saat ini. Perangkat telekomunikasi berkembang pesat saat teknologi digital mulai digunakan menggantikan teknologi analog. Teknologi analog mulai terasa menampakkan batas-batas maksimal pengeksplorasiannya. Digitalisasi perangkat telekomunikasi kemudian berkonvergensi dengan perangkat komputer yang sejak awal merupakan perangkat yang mengadopsi teknologi digital. Produk hasil konvergensi inilah yang saat ini muncul dalam bentuk telepon seluler. Di atas infrastruktur telekomunikasi dan komputasi ini kandungan isi (content) berupa multimedia mendapatkan tempat yang tepat untuk berkembang. Konvergensi telekomunikasi - komputasi multimedia inilah yang menjadi ciri abad ke-21, sebagaimana abad ke-18 dicirikan oleh revolusi industri. Bila revolusi industri menjadikan mesin-mesin sebagai pengganti 'otot' manusia, maka revolusi digital (karena konvergensi telekomunikasi - komputasi multimedia terjadi melalui implementasi teknologi digital) menciptakan mesin-mesin yang mengganti (atau setidaknya meningkatkan kemampuan) 'otak' manusia.

Penerapan TIK dalam Pendidikan di Indonesia

Indonesia pernah menggunakan istilah telematika (telematics) untuk arti yang kurang lebih sama dengan TIK yang kita kenal saat ini. Encarta Dictionary mendeskripsikan telematics sebagai telecommunication + informatics (telekomunikasi + informatika) meskipun sebelumnya kata itu bermakna science of data transmission. Pengolahan informasi dan pendistribusiannya melalui jaringan telekomunikasi membuka banyak peluang untuk dimanfaatkan di berbagai bidang kehidupan manusia, termasuk salah satunya bidang pendidikan. Ide untuk menggunakan mesin-belajar, membuat simulasi proses-proses yang rumit, animasi proses-proses yang sulit dideskripsikan sangat menarik minat praktisi pembelajaran. Tambahan lagi, kemungkinan untuk melayani pembelajaran yang tak terkendala waktu dan tempat juga dapat difasilitasi oleh TIK. Sejalan dengan itu mulailah bermunculan berbagai jargon berawalan e, mulai dari e-book, e-learning, e-laboratory, e-education, e-library, dan sebagainya. Awalan e bermakna electronics yang secara implisit dimaknai berdasar teknologi elektronika digital. Pemanfaatan TIK dalam pembelajaran di Indonesia telah memiliki sejarah yang cukup panjang. Inisiatif menyelenggarakan siaran radio pendidikan dan televisi pendidikan merupakan upaya melakukan penyebaran informasi ke satuan-satuan pendidikan yang tersebar di seluruh nusantara. Hal ini adalah wujud dari kesadaran untuk mengoptimalkan pendayagunaan teknologi dalam membantu proses pembelajaran masyarakat. Kelemahan utama siaran radio maupun televisi pendidikan adalah tidak adanya feedback yang seketika. Siaran bersifat searah yaitu dari narasumber atau fasilitator kepada pembelajar. Introduksi komputer dengan kemampuannya mengolah dan menyajikan tayangan multimedia (teks, grafis, gambar, suara, dan gambar bergerak) memberikan peluang baru untuk mengatasi kelemahan yang tidak dimiliki siaran radio dan televisi. Bila televisi hanya mampu memberikan informasi searah (terlebih jika materi tayangannya adalah materi hasil rekaman), pembelajaran berbasis teknologi internet memberikan peluang berinteraksi baik secara sinkron (real time) maupun asinkron (delayed). Pembelajaran berbasis Internet memungkinkan terjadinya pembelajaran secara sinkron dengan keunggulan utama bahwa pembelajar maupun fasilitator tidak harus berada di satu tempat yang sama. Pemanfaatan teknologi video conference yang dijalankan dengan menggunakan teknologi Internet memungkinkan pembelajar berada di mana saja sepanjang terhubung ke jaringan komputer. Selain aplikasi unggulan seperti itu, beberapa peluang lain yang lebih sederhana dan lebih murah juga dapat dikembangkan sejalan dengan kemajuan TIK saat ini.

Buku Elektronik

Buku elektronik atau e-book adalah salah satu teknologi yang memanfaatkan komputer untuk menayangkan informasi multimedia dalam bentuk yang ringkas dan dinamis. Dalam sebuah e-book dapat diintegrasikan tayangan suara, grafik, gambar, animasi, maupun movie sehingga informasi yang disajikan lebih kaya dibandingkan dengan buku konvensional. Jenis e-book paling sederhana adalah yang sekedar memindahkan buku konvensional menjadi bentuk elektronik yang ditayangkan oleh komputer. Dengan teknologi ini, ratusan buku dapat disimpan dalam satu keping CD atau compact disk (kapasitas sekitar 700MB), DVD atau digital versatile disk (kapasitas 4,7 sampai 8,5 GB) maupun flashdisk (saat ini kapasitas yang tersedia sampai 16 GB). Bentuk yang lebih kompleks dan memerlukan rancangan yang lebih cermat misalnya pada Microsoft Encarta dan Encyclopedia Britannica yang merupakan ensiklopedi dalam format multimedia. Format multimedia memungkinkan e-book menyediakan tidak saja informasi tertulis tetapi juga suara, gambar, movie dan unsur multimedia lainnya. Penjelasan tentang satu jenis musik misalnya, dapat disertai dengan cuplikan suara jenis musik tersebut sehingga pengguna dapat dengan jelas memahami apa yang dimaksud oleh penyaji.

E-learning

Beragam definisi dapat ditemukan untuk e-learning. Victoria L. Tinio, misalnya, menyatakan bahwa e-learning meliputi pembelajaran pada semua tingkatan, formal maupun nonformal, yang menggunakan jaringan komputer (intranet maupun ekstranet) untuk pengantaran bahan ajar, interaksi, dan/atau fasilitasi. Untuk pembelajaran yang sebagian prosesnya berlangsung dengan bantuan jaringan internet sering disebut sebagai online learning. Definisi yang lebih luas dikemukakan pada working paper SEAMOLEC, yakni e-learning adalah pembelajaran melalui jasa elektronik. Meski beragam definisi namun pada dasarnya disetujui bahwa e-learning adalah pembelajaran dengan memanfaatkan teknologi elektronik sebagai sarana penyajian dan distribusi informasi. Dalam definisi tersebut tercakup siaran radio maupun televisi pendidikan sebagai salah satu bentuk e-learning. Meskipun radio dan televisi pendidikan adalah salah satu bentuk e-learning, pada umumnya disepakati bahwa e-learning mencapai bentuk puncaknya setelah bersinergi dengan teknologi internet. Internet-based learning atau web-based learning dalam bentuk paling sederhana adalah website yang dimanfaatkan untuk menyajikan materi-materi pembelajaran. Cara ini memungkinkan pembelajar mengakses sumber belajar yang disediakan oleh narasumber atau fasilitator kapanpun dikehendaki. Bila diperlukan dapat pula disediakan mailing list khusus untuk situs pembelajaran tersebut yang berfungsi sebagai forum diskusi. Fasilitas e-learning yang lengkap disediakan oleh perangkat lunak khusus yang disebut perangkat lunak pengelola pembelajaran atau LMS (learning management system). LMS mutakhir berjalan berbasis teknologi internet sehingga dapat diakses dari manapun selama tersedia akses ke internet. Fasilitas yang disediakan meliputi pengelolaan siswa atau peserta didik, pengelolaan materi pembelajaran, pengelolaan proses pembelajaran termasuk pengelolaan evaluasi pembelajaran serta pengelolaan komunikasi antara pembelajar dengan fasilitator-fasilitatornya. Fasilitas ini memungkinkan kegiatan belajar dikelola tanpa adanya tatap muka langsung di antara pihak-pihak yang terlibat (administrator, fasilitator, peserta didik atau pembelajar). ‘Kehadiran’ pihak-pihak yang terlibat diwakili oleh e-mail, kanal chatting, atau melalui video conference.

MANFAAT DAN KERUGIAN FACEBOOK

manfaat dan kerugian Facebook

MANFAAT & KERUGIAN FACEBOOK

FACEBOOK OH FACEBOOK siapa tak kenal facebook ? seeed kebangetan banget dah klo ga kenal ma istilah ini, mending ga usah hidup aja kali ya

Berbuhubung facebook sudah menjadi bagian dari aktifitas masyarakat indonesia, maka kali ini akan mencoba membahas manfaat dan kerugian facebook.

MANFAATNYA :

1.Tetap terhubung dgn teman dan kerabat.
Ini sudah pasti, karena sudah menjadi selogan dan tujuan di ciptakannya facebook, apalagi sebagian operator seluler di indonesia sudah memberikan akses facebook secara gratis, siapa yang tak mau coba ? Gretongan gtu loch..hee

2.HEMAT
Dengan facebook kalian dapat menyebarkan undangan acara, beriklan atau sekedar baca artikel menarik secara gratis.

3.Tambah relasi
Tak hanya untuk relasi bisnis atau teman baru malah banyak percintaan yang dimulai dari facebook, yang mungkin inilah tujuan terbesar dari sekian banyak pengguna facebook.

4.Kabar berita
Ketika ketika sign in, inilah yang menjadi sarapan pertama pengguna facebook, ada banyak kabar berita dari teman kita, ada yang curhat, ada yang promosi, ada yang lagi ceramah, ada yang sedih malah ada juga yang cuma iseng tulis update ga jelas, yang semuanya itu tak lain hanya ingin mendapatkan tanggapan.

5.Mesin pencetak uang
Ga usah dijelasin dah pada tau lah, karena di sisi tampilan facebook kita banyak banner iklan.

Ada kelebihan pasti ada kekurangannya, owww itu sudah pasti karena di dunia ini takan ada yang sempurna kecuali sang maha pencipta.

KERUGIAN :

1.Kurang bersosialisasi
Meskipun sejatinya facebook adalah alat jejaring sosial, namun pada kenyataannya dengan facebook banyak dari pengguna menjadi lebih autis, kurang bergaul atau sosialisasi dalam kehidupan nyata, mereka hanya lebih peduli pada lingkungan barunya "dunia maya dibanding lingkungan nyata, pernah ga liat teman slagi kita asik kumpul eh ada yang sibuk facebookan? Pengen najong kali y ke itu orang, hahaa

2. Merusak watak
Tujuan kamu update status apa? Setelah tulis update apa yang kalian tunggu? Like atau komentar teman kan? Ini jelas membuat watak kita menjadi sosok pamer walaupun isi tulisan itu sekedar do'a ataupun penyebaran ilmu, bukankah dari situ terasa ingin terlihat saya orang beriman atau pintar? selain itu juga membuat kita menjadi sosok yang egois ketika argumen kita mendapat tentangan dari teman, kita bukan berusaha berpikir bijak malah berusaha mencari jawaban agar argumen kita selalu benar, parahnya lagi jika sudah kerasa asik, bisa bisa kalo ga diselingi makan tidur idupnya cuma facebookan, males dah mau ngapa2in.

4.Rentan perselisihan
Tak hanya masalah dunia nyata yang di bawa ke facebook, tapi selagi asik ngobrol sama teman juga bisa ujungnya berantem karena di sini sangat bebas bicara dan loading adalah saat paling tepat untuk berpikir padahal sebenarnya kita telmi alias telat mikir, hehee ..selain itu juga makin banyak teman makin banyak updatan teman yang kita lihat yang kemungkinan ada yang sangat memancing emosi, hal ini sangat rentan untuk orang2 yang sok pintar atau mudah marah.

4.Menjadi penjahat
Penjahat bisa dimulai dari mana saja, malah dengan sekian banyak manfaat facebook itulah yang hal utama yang akan melahirkan penjahat dunia maya, ada yang menjadi hacker dan ada juga yang menjadi penjahat kelamin karena mudahnya berkenalan.

5.Merusak kesehatan
Mata fokus pada titik cahaya handphone/komputer, b
Membaca sambil tiduran, dll..bukankah itu merusak kesehatan ya ?ga percaya tanyain aja k dokter, tp byk dokter yg suka facebookan juga sih..hee

Dari sekian manfaat dan kerugian facebook di atas sebenarnya masih banyak yang belum tertulis, lanjutin aja sendiri , teman2 udah pada gede kan? Ya yang pasti kita perlu mengatur diri dalam berfacebook ria, semoga bermanfaat.